Tentang Fast and Furious 7










Film "Fast and Furious 7" akhirnya menetapkan jadwal tayang baru pada 10 April 2015. Kabar ini disampaikan langsung oleh salah satu bintang utama film tersebut, Vin Diesel dalam akun facebooknya.

INFO : http://www.imdb.com/title/tt2820852/?ref_=fn_al_tt_1  

"Dia (Paul Walker) ingin kalian menjadi yang pertama mengetahui hal ini," tulis Vin Diesel di akun facebooknya, sebagaimana yang ditulis di comingsoon.net, Senin (23/12).

Seperti diketahui, Semenjak kematian Paul Walker pada 30 November lalu, Universal Pictures sempat mengakhiri proses pembuatan film Fast & Furious 7  yang seharusnya dirilis pada 11 Juli 2014. Saat itu  Tim produksi mengumumkan secara resmi penundaan produksi film tersebut.

Dalam Facebook-nya, pria berkepala plontos ini sempat menceritakan soal adegan terakhirnya bersama dengan Paul.

"Adegan terakhir kita bersama-sama, ada yang unik, itu menjadi kebanggaan kita. Kita syuting dan mendapatkan momen ajaib," kenang Diesel.

Sementara itu, mengenai bagaimana cerita film ini tanpa Paul masih misteri. Beredar kabar dalam film itu Paul Walker tetap bermain namun akan dibuat adegan cerita dia tewas tertembak. Walker memang sudah terlibat pengambilan gambar hingga pertengahan film.

Sebelumnya tersiar kabar jika adik laki-laki Paul Walker, Cody Walker diminta untuk tampil di adegan akhir "Fast and Furious 7".

"Mereka bisa mengambil gambar Cody dari belakang dan jarak yang cukup jauh. Dan jika mereka butuh gambar close up Paul Walker, mereka bisa melakukannya dengan teknik CGI," kata seorang sumber.

"Masih banyak hal detail yang perlu dibicarakan, tapi saat ini keluarga serta seluruh pendukung film masih dalam keadaan berduka," lanjutnya.

James Wan (Insidious, The Conjuring) ditunjuk menjadi sutradara Fast and Furious 7, menggantikan Justin Lin. Film ini juga dibintangi Dwayne Johnson , Jason Statham , Tyrese Gibson , Tony Jaa , Kurt Russell , Nathalie Emmanuel , Djimon Hounsou , Lucas Black and John Brotherton.





Terima kasih telah mengunjungi artikel  Tentang Fast and Furious 7
Tidak ada komentar

Posting Lebih Baru Posting Lama